Cilacap - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Cilacap menggelar Apel Siaga Pengamanan pada Minggu (27/11/2022).
Bertempat di Lapangan Serbaguna Lapas Kelas IIB Cilacap, kegiatan Apel Siaga Pengamanan diikuti oleh seluruh jajaran pengamanan Lapas Kelas IIB Cilacap.
Kegiatan Apel Siaga Pengamanan diselenggarakan dalam rangka penguatan kinerja internal serta menyelaraskan visi dan misi terkait pengamanan di dalam Lapas Cilacap.
Seusai pelaksanaan apel yang dipimpin oleh Ka. KPLP Lapas Cilacap (Rafli Setyo Wibowo), kegiatan dilanjutkan dengan pengecekan pakaian dinas berserta atribut sebagai bentuk pengawasan dan penegakkan disiplin petugas.
Tak hanya itu, kegiatan dilanjutkan dengan briefing penguatan petugas pengamanan bertempat di Aula Abhinaya Lapas Cilacap.
Pada kegiatan briefing penguatan petugas pengamanan tersebut, jajaran pengamanan diberikan kesempatan untuk menyampaikan aspirasi, saran, masukan, maupun kritik terkait hal-hal pengamanan. Setelah itu, semua saran maupun kritik akan diterima untuk kemudian dicarikan solusi bersama guna kemajuan kinerja pengamanan.
Dalam arahannya, Kalapas Cilacap (Wisnu Hanu Putranto) melalui Ka. KPLP berpesan kepada seluruh jajaran pengamanan Lapas Cilacap untuk lebih meningkatkan kewaspadaan, terus melakukan deteksi dini di semua lini, dan tetap menjaga kekompakan antar petugas.
“Terima kasih atas kehadiran rekan-rekan semua pada briefing penguatan pengamanan kali ini. Saya minta kepada rekan-rekan semua untuk tetap bekerja sesuai SOP. Jika ada yang keliru, segera sampaikan. Tetap jaga kekompakkan dan laksanakan Back to Basic Pemasyarakatan.” pungkas Ka. KPLP
Baca juga:
Turnamen Sepakbola Danrindam Cup Dimulai
|